Kandungan, Manfaat, Cara Pakai Sabun Batang Temulawak The Face
Sabun Batang Temulawak The Face merupakan salah satu sabun jenis batang atau padat dari merek The Face yang di produksi oleh PT. Cressindo Kusuma yang beralamat di Jl. Kamal Muara III - Jakarta.
Sabun The Face temulawak ini memiliki bentuk yang sama dengan sabun temulawak runny oval, hanya saja untuk untuk sabun the face itu lebih tebal.
Sabun Batang Temulawak The Face
Sabun pembersih wajah the face ini selain memiliki kandungan extract temulawak dan vitamin E, juga memiliki kandungan lainnya. Dan berikut beberapa kandungan yang digunakan untuk sabun temulawak the face.
Kandungan Sabun Temulawak The Face
- Ethyl alcohol
- Aqua
- Coconut oil
- Stearic acid
- Sucrose
- Ricinus communis seed oil
- Sodium
- Hydroxide
- Glycerin
- Arbutin
- Curcuma xanthorrhiza root extract
- Parfum
- PEG-40 hydrogenated casto oil
- Tocopheryl acetate
- Phenoxyethanol
- Lecithin
- Linoleic acid
- Sodium ascorbyl phosphate
- Methylparaben
- CI 19140
- Glutatione
- Ethyparaben
- Tocopherol
- Vitis Vinifera
Itulah beberapa kandungan yang diguanakan dalam sabun temulawak the face. Untuk detailnya kamu bisa simak pada bagian kemasan sabun.
Manfaat Sabun Temulawak The Face
Dengan kandungan extract temulawak, vitamin E dan kandungan lainnya menjadikan sabun ini efektif untuk menghilangkan kotoran di wajah, mencerahkan kulit wajah, melembutkan dan pastinya kulit wajah makin sehat.
Baca Juga!
- Kandungan, Manfaat, Cara Pakai Serum Temulawak The Face
- Kandungan, Manfaat, Cara Pakai Toner Temulawak The Face
Cara Pakai Sabun Temulawak The Face
Untuk cara pakai atau penggunaan dari sabun temulawak the face ini terbilang mudah yaitu cukup basahi wajah dengan air, kemudian aplikasikan sabun ke wajah dengan lembut hingga merata ke seluruh permukaan kulit wajah dan berbusa, setelah itu diamkan terlebih dahulu 2-3 menit, baru setelah itu bilas dengan air bersih. Mudah bukan? Hhe
Harga Sabun Temulawak The Face
Sedangkan untuk harga dari sabun temulawak the face ini yaitu 12.500 untuk per 1 pcsnya dengan berat bersih 60 gram.
Apakah Sabun Temulawak The Face Sudah BPOM?
Pastinya untuk sabun temulawak the face ini sudah terdaftar di BPOM. Jadi, aman untuk digunakan yah. Berikut untuk detail nomer bpom temulawak the face.
Nomer BPOM Temulawak The Face : NA 18181207676
Untuk pengecekan, kamu bisa kuncungi website cek bpom disini.
Nah, itulah kurang lebih sekilas tentang kandungan, manfaat, harga dan cara pakai dari sabun temulawak the face. Semoga informasi singkat ini bermanfaat :)
Gabung dalam percakapan